Rintisan

Desa Wisata Kalibukbuk

Jl. Kalibukbuk-Anturan, Desa Kalibukbuk, Kec. Buleleng, Kab. BUleleng View Location

Pantai Lovina memiliki pasir hitam dan lokasinya masih sangat alami. Di areal pantai terlihat banyak berjejer perahu nelayan traditional. Namun daya tarik utama dari pantai Lovina bukan pada pantainya, melainkan pada aktivitas melihat lumba-lumba di tengah laut.

Kawasan objek wisata Lovina sangat terkenal dengan pertunjukan lumba – lumba liar di tengah laut. Di pantai ini terdapat ratusan lumba-lumba. Untuk dapat melihat lumba-lumba beraksi, anda harus berangkat ke tengah laut sebelum matahari terbit. Lumba–lumba akan bermunculan di tengah laut antara jam 6 hingga jam 8 pagi.

Perjalanan ke tengah laut diperairan Lovina sangat disukai wisatawan. Perairan laut Lovina yang relatif tenang, sehingga dapat dilewati dengan nyaman dengan menggunakan perahu nelayan.

Anda dapat menjumpai lumba-lumba sekitar 1 km dari bibir pantai. Ada yang melompat-lompat ke permukaan, dan ada juga yang sekedar berenang. Sangat menarik aksi binatang laut berwarna hitam yang satu ini.

Wisatawan yang berkunjung dapat menyewa perahu traditional nelayan yang khusus disediakan untuk wisata melihat lumba-lumba di tengah laut. Sambil menuju ke tengah laut untuk menyaksikan pertunjukan lumba-lumba, anda juga dapat menyaksikan perairan laut Lovina yang indah dan alami.

Durasi aktivitas melihat lumba-lumba di Lovina sekitar 2 jam. Nelayan akan mengantar anda ke tengah laut dengan perahu traditional, ke tempat lumba-lumba sering bermunculan.

Selain dapat menyaksikan pertunjukan lumba-lumba, di Pantai Lovina juga tersedia aktivitas menyelam. Bioata laut di Lovina jenisnya beraneka ragam dan tidak kalah dengan tempat menyelam di Bali yang lain.

Share Social Media

Facilities

ATMs
ATMs
Areal Parkir
Areal Parkir
Balai Pertemuan
Balai Pertemuan
Cafetaria
Cafetaria

Location

Other Recommendations

Desa Wisata Suwat
Rintisan
Desa Wisata Suwat
Kab. Gianyar
Desa Wisata Bali Ditha
Rintisan
Desa Wisata Bali Ditha
Kab. Gianyar
Rintisan
Kab. Klungkung
Rintisan
Kota Denpasar
Rintisan
Kab. Jembrana
Desa Wisata Pejeng Kangin
Berkembang
Hubungi Kami